Kamis, 6 November 2025

Breaking News

  • Pemprov Riau Tegaskan Gubernur Abdul Wahid Tak Terjaring OTT KPK   ●   
  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
Paripurna HUT ke-63 Riau
Terapkan Protokol Kesehatan Ketat, Sidang Paripurna HUT ke-63 Riau Hanya Diikuti 300 Undangan
Minggu 09 Agustus 2020, 22:49 WIB
Sebelum masuk gedung, tamu undangan jalani rapid test.
PEKANBARU. RIAUMADANI. COM  - Hari ini, Minggu (9/8/2020), provinsi Riau memperingati ulang tahun ke-63. Peringatan HUT Riau digelar dalam sidang paripurna istimewa di gedung DPRD Riau.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, peringatan HUT Riau kali ini dilakukan di tengah pandemi Covid-19 dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Dikutip dari cakaplah, dari pantauan, sebelum memasuki ruang sidang tamu undangan harus menjalani rapid test antigen kedua. Sebelumnya sudah dilakukan tes tahap pertama, Sabtu (8/8/2020).

Rapid test dilaksanakan di depan Masjid Daarul Abrar DPRD Provinsi Riau. Tamu undangan dan anggota DPRD terlihat mengikuti tes tersebut.

Sementara itu, di pintu masuk gedung dan ruang paripurna terlihat penjagaan ketat yang dilakukan kepolisian dan pihak terkait lainnya. Ada metal detector di pintu masuk ruangan paripurna.

Untuk diketahui, paripurna HUT Riau ke-63 ini hanya akan diikuti 300 undangan secara langsung, dan sisanya akan mengikuti secara virtual. (*)




Editor : TIS
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top