Selasa, 4 November 2025

Breaking News

  • Pemprov Riau Tegaskan Gubernur Abdul Wahid Tak Terjaring OTT KPK   ●   
  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
Forum Lintas LSM Kabupaten Pelalawan Terbentuk
Senin 11 November 2019, 13:14 WIB


PELALAWAN. RIAUMADANI. COM - Bertempat di kantor LSM KPK Nusantara di Jl Batu Ampar, kota Pangkalan Kerinci, pada Senin (11/11/19) seluruh pengurus LSM yang ada di Kabupaten Pelalawan melakukan musyawarah. 

Musyawarah itu, dalam rangka membentuk pengurus Forum Lintas LSM se-Kabupaten Pelalawan. Hadir dalam rapat itu diantara, ketua DPC LSM KPK Nusantara Pelalawan Suswanto S.Sos, Ketua DPC LSM Perkumpulan PERKARA (Pemantau Kinerja Aparatur Negara) Pelalawan Daulad HM Nababan S.Si, ketua DPC LSM KAPAK Pelalawan Loches Simanjutak, ketua DPC LSM LIPAN Pelalawan Rindu Pangaribuan MM, dan sejumlah pengurus LSM lainnya.

Hasil kesepakatan musyawarah tersebut, Pranseda Simanjuntak SH terpilih sebagai ketua, Daulad HM Nababan S.Si sebagai wakil ketua dan Suswanto S.Sos terpilih sebagai sekretaris, Rindu Pangaribuan sebagai wakil sekretaris.

Forum Lintas LSM se-Kabupaten Pelalawan itu dibentuk bertujuan sesuai dengan visi dan misinya. Visi adalah sebagai wadah koordinasi semua LSM yang ada di Kabupaten Pelalawan. Dan Misi adalah, menyatukan konsep dan pemikiran semua penggiat LSM yang ada di Kabupaten Pelalawan, yang dapat bersinergi dan bersatu dalam mencapai tujuan bersama, ucap Pranseda Simanjuntak kepada awak media. (Sona)



Editor : Tis
Kategori : Pelalawan
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top