Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
Yayasan Permata Selat Panjang Gelar Wisuda Santri Ke-XIII KB Permata Ke-X
Rabu 26 Juni 2019, 09:02 WIB
Yayasan Permata Selatpanjang menggelar wisuda santri ke-XIII Kelompok Bermain (KB) Permata angkatan ke-X tahun pelajaran 2018-2019 yang dilaksanakan diGedung Afifa Jalan Banglas Selatpanjang
SELATPANJANG. RIAUMADANI. com - Yayasan Permata Selatpanjang menggelar wisuda santri ke-XIII Kelompok Bermain (KB) Permata angkatan ke-X tahun pelajaran 2018-2019 yang dilaksanakan diGedung Afifa Jalan Banglas Selatpanjang Rabu (26/06/2019).

Kegiatan di awali dengan berbagai penampilan dari anak anak TK dan KB Permata Selatpanjang, seperti menyanyi, menari hingga penampilan penghafalan ayat al-Qur an maupun hadist berjalan cukup lancar dan tertib.

Terlihat hadir, seluruh unsur pendidik pengurus Yayasan Permata Selatpanjang, serta berbagai tamu undangan dari Pemerintah, wali murid dan korwil Pendidikan Kecamatan Tebing Tinggi Syafrial SPd.

Kepala TK Permata Selatpanjang, Widya Astuti mengatakan, sebanyak 73 santri ikuti wisuda.

Dikatakannya, tahun 2018-2019 Yayasan Permata alami grafik peningkatan jumlah siswa dan prestasi.

"Alhamdulillah, tahun ini ada yang sudah tamat juz 30. Memang program unggulan di sekokah kita yaitu pendidikan Al-Qu ran," sebutnya.

"Kami ucapkan terima kasih sebesar besarnya kepada wali murid juga kepada masyarakat yang telah mempercayai TK permata untuk menyekolahkan anaknya," harapnya meminta.

Hal senada juga dikatakan, Ketua Komite TK Permata Selatlanjang, Ridho Novrizal. 

"Kita bangga sebagai orang tua, karena berkesempatan menyekolahkan anak anak kita di sekolah permata, karena sekolah ini termasuk sekolah yang di rekomendasikan oleh banyak orang tua," katanya. 

Sementara, Ketua Yayasan Permata Selatpanjang, Ema Suryani, menyampaikan perkembangan sekolah di bawah naungan yayasan permata setiap tahunnya alami peningkatan.

Dimana dengan semakin banyaknya orang tua menyekolahkan anak anaknya di Yayasan permata, tentu menimbulkan kepercayaan tinggi orang tua kepada yayasan.

"Alhamdulillah, maka kami pun terus berbenah secara maksimal meningkatkan sarana fasilitas yang lebih baik," ujarnya. 

"Sebagai bentuk penghrgaan, kami Yayasan Permata memberikan penghargaan kepada 10 santri yang berprestasi, bahkan kita juga mengutus sejumlah guru ke pekanbaru untuk dilakukan uji kompetensi pembelajaran Al-Qur an guna mendapatkan sertifikasi," pungkasnya. (Rls/IJL)



Editor : Tis
Kategori : Meranti
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top