XIII Koto Kampar. RIAUMADANI. com - Sebanyak 51 Tim Volly Ball putra dan putri yang beras" />
Senin, 3 November 2025

Breaking News

  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
  • Lurah Sungai Apit. M. Lias, Tinjau Pembuatan Sumur Bor di Persawahan Sabak Jaya. Kontraktor Tidak Lapor   ●   
Turnamen Volly Ball
Puluhan Tim Semarakkan Turnamen Volly Ball Piala Kapolsek XIII Koto Kampar
Kamis 27 September 2018, 05:43 WIB
Sebanyak 51 Tim Volly Ball putra dan putri yang berasal dari Kecamatan XIII Koto Kampar dan Kecamatan Koto Kampar Hulu, bertarung pada turnamen Piala Kapolsek XIII Koto Kampar sej
XIII Koto Kampar. RIAUMADANI. com - Sebanyak 51 Tim Volly Ball putra dan putri yang berasal dari Kecamatan XIII Koto Kampar dan Kecamatan Koto Kampar Hulu, bertarung pada turnamen Piala Kapolsek XIII Koto Kampar sejak 19 September hingga 26 Oktober 2018.

Turnamen Volly Ball Piala Kapolsek XIII Koto Kampar ini dibuka oleh Kapolres Kampar AKBP Andri Ananta Yudhistira SIK MH didampingi Kapolsek XIII Koto Kampar AKP Budi Rahmadi SH pada (19/9/2018) lalu.

Turnamen yang digelar Kapolsek XIII Koto Kampar ini mendapat perhatian luas dari masyarakat kedua kecamatan, hal ini terlihat dari antusias penonton yang selalu ramai menyaksikan setiap pertandingan yang digelar. 

Beberapa Tim saat ini telah telah lolos dalam babak penyisihan, yaitu :

Tim Putra : Koto Tuo, Polsek, Ranah Sungkai, Pongkai, Tabulung, Pulau Gadang, Siberuang, Batu Bersurat A

Tim Putri : Tanjung, Polsek, Tanjung Alai, Bandar Picak, Gunung Malelo, Lubuk Agung, Gunung bungsu.

Kapolsek XIII Koto Kampar AKP Budi Rahmadi SH kepada media menyampaikan bahwa turnamen ini digelar untuk menyalurkan hobby dan bakat para pemuda dan pemudi di wilayah hukum Polsek XIII Koto Kampar, sekaligus sebagai ajang silaturahmi antara aparat Kepolisian dengan warga masyarakat dalam rangka pemeliharaan kamtibmas, "jelas Kapolsek.



Editor : Tis
Kategori : Olahraga
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top