Pekanbaru. RIAUMADANI. com - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau optimis pembangunan dua jembatan l" />
Sabtu, 4 Oktober 2025

Breaking News

  • Wabup Bagus Santoso dampingi Kapolda Riau, Buka Muswil Ke-VI Hima Persis.   ●   
  • Pemkab Bengkalis Sambut Tim BPK RI Dalam Pemeriksaan Kepatuhan Belanja   ●   
  • Pembukaan Bulan PRB 2025 di Mojokerto, Bupati Rohul : Bulan PRB Momentum Perkuat Sinergi Mitigasi Bencana   ●   
  • Ini Tanggapan Pemerintah Kabupaten Bengkalis Terkait Pj. Kepala Desa   ●   
  • Ledakan Guncang Kilang Pertamina Dumai, Warga Panik   ●   
Pembangunan Plyover
Dinas PUPR Riau Optimis Dua Flyover di Pekanbaru Sudah Bisa Dilewati Akhir November 2018
Kamis 06 September 2018, 23:13 WIB
Pembangunan Plyover dikota Pekanbaru
Pekanbaru. RIAUMADANI. com - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau optimis pembangunan dua jembatan layang atau flyover yang berlokasi di simpang Mal SKA dan Pasar Pagi Arengka, Kota Pekanbaru – Riau bisa dilewati pada akhir November mendatang.

Kepala Dinas PUPR Provinsi Riau, Dadang Eko Purwanto mengatakan, progres pembangunan dua flyover tersebut telah melebihi target. Dari catatan, Dadang menyebut capaian kinerja pembangunan jembatan layang tersebut diketahui plus 15 persen dari target.

“Flyover yang di SKA plus 15 persen dan flyover Pasar Pagi Arengka melebihi perkiraan 20 persen. Kami kontrak sampai akhir Desember, mudah-mudahan di akhir November selesai dan sudah bisa dilewati”, kata Dadang di Pekanbaru, Rabu (5/9/2018).

Ia memastikan, progres pekerjaan fisik tidak ada hambatan. Bahkan, box girder jembatan yang akan digunakan untuk menyangga jembatan pun udah berada di lokasi.

Sementara, untuk Pasar Pagi Arengka tengah didatangkan dari pabriknya yang berbahan besi padat.

“Kami optimis kedua flyover ini tuntas sesuai rencana”, tuturnya.

Untuk diketahui, dua proyek flyover pengurai kemacetan ini akan dilaksanakan selama setahun dengan nilai kontrak kerja sebesar Rp149.673.665.000 atau Rp149 miliar untuk flyover Mal SKA dan flyover Pasar Pagi Arengka sebesar Rp75.532.651.000 atau Rp75 miliar.

Ini merupakan program strategisnya Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman untuk mengurai kemacetan yang ada di titik-titik tersebut. Sistem penganggarannya sendiri single year yang akan dikerjakan selama 285 hari.

Yang mana, jalan layang yang ditargetkan selesai dibangun satu tahun anggaran ini ditangani PT Dewanto Cipta Pratama (Flyover Pasar Pagi Arengka) dan PT Sumber Sari Cipta Marga (Flyover Simpang SKA). (MCR).




Editor : Tis/Rls
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top