PEKANBARU. RIAUMADANI. com - Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Pekanbaru menyita sebanyak 1.923 kosmetik ilegal. Seluruh p" />
Kamis, 6 November 2025

Breaking News

  • Pemprov Riau Tegaskan Gubernur Abdul Wahid Tak Terjaring OTT KPK   ●   
  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
Kosmetik Berbahaya
BBPOM Pekanbaru Grebek 33 Toko dan Distributor, Sita 1.923 Kosmetik Ilegal
Senin 20 November 2017, 11:37 WIB
Kosmetik Ilegal Hasil Sitaan BBPOM di Pekanbaru
PEKANBARU. RIAUMADANI. com - Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Pekanbaru menyita sebanyak 1.923 kosmetik ilegal. Seluruh produk tersebut disita dari 33 sarana penjualan dan distribusi kosmetik di Kota Pekanbaru. 

"Mayoritas kosmetik yang disita adalah yang tidak memiliki izin edar," kata Kepala BBPOM Pekanbaru, Muhammad Kashuri dalam keterangannya di Pekanbaru, Senin (20/11/17).

Disebutkannya, 98 persen kosmetik yang disita merupakan kosmetik tanpa izin edar atau TIE. Sementara sisanya dipastikan sebagai kosmetik yang tergolong kedaluwarsa dan berbahaya.

Kashuri menuturkan ribuan kosmetik ilegal dengan nilai ekonomis mencapai Rp100 juta tersebut merupakan hasil penindakan yang dilakukan sejak medio Okotber hingga November 2017 ini.

Menurut dia, pihaknya akan terus menelusuri asal dan peredaran kosmetik ilegal dan berbahaya tersebut dan meminta masyarakat untuk cerdas dalam memilih produk.

"Satu hal yang kita tekankan, jangan mudah tergiur dengan harga murah. Belilah kosmetik di tempat resmi," ujarnya.

Selain itu, dia juga mengatakan masyarakat dapat menggunakan aplikasi berbasis android yang diluncurkan BBPOM untuk dapat mengetahui apakah produk yang dijual tersebut terdaftar atau justru ilegal.

Lebih jauh, dia mengatakan bahwa BBPOM Pekanbaru bersama Polres Siak terus menelusuri upaya penyelundupan ribuan kosmetik asal negeri jiran beberapa waktu lalu.

"Kita juga sedang bekerjasama dengan Polres Siak dan memastikan porduk kosmetik yang ditangkap di Pelabuhan Buton dengan temuan produk kosmetik TIE sebanyak 16.514 kemasan dan 17.360 produk kosmetik berbahaya," ujarnya.  [rls]




Editor : Tis.
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top