Selasa, 4 November 2025

Breaking News

  • Pemprov Riau Tegaskan Gubernur Abdul Wahid Tak Terjaring OTT KPK   ●   
  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
Bel Germas
Tiap Perangkat Daerah Bengkalis Segera Implementasikan Germas
Selasa 17 Oktober 2017, 05:42 WIB
Plt Kepala Dinas Kesehatan Supardi saat memberikan sambutan usai pelaksanaan senam pagi, Jumat 13 Oktober 2017
BENGKALIS RIAUMADANI. com - Seluruh Perangkat Daerah (PD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Bengkalis segera mengimplementasikan Germas (Gerakan Masyarakat Sehat). Untuk menyukseskan program ini, setiap kantor dapat membuat bel Germas.

Dikatakan Plt Kepala Dinas Kesehatan Bengkalis, Supardi, program Germas merupakan kebijakan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nila Farid Moeloek pada pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Rakerkesnas) tahun 2016 di Jakarta Selatan.

"Bel Germas bisa dibunyikan di tengah-tengah jam kerja dan dapat dilakukan kurang lebih 3 sampai 5 menit untuk melemaskan otot-otot yang kelelahan saat bekerja," ungkap Supardi.

Setiap bel berbunyi, kemudian semua pegawai langsung meninggalkan pekerjaan sejenak untuk melakukan gerakan-gerakan melemaskan otot. Gerakan ini agar tidak selalu monoton dengan aktivitas kantor, maka perlu relaksasi dengan gerakan-gerakan otot.

"Untuk menyukseskan Germas salah satunya yaitu senam pagi yang kita lakukan ini," pungkas Supardi.(rls/alif)




Editor : Tis-alif
Kategori : Bengkalis
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top