Sabtu, 4 Mei 2024

Breaking News

  • Tanggapi Keluhan Masyarakat Dalam Kegiatan Jumat Curhat, Polres Siak Datangkan Mobil SIM Keliling   ●   
  • Bupati Kasmarni: Tahniah Kepada Septian dan M Alga atas Penghargaan Suara Pileg Terbanyak se-Riau   ●   
  • TAUFIK HIDAYAT KETUA MPC, PP, INHU, BALON BUPATI, RESMI DAFTAR KE PARTAI NASDEM   ●   
  • Usai Dipugar, Bupati Kasmarni Resmikan Kelenteng Tri Dharma Hun Bin Kuan Siak Kecil   ●   
  • Majukan Pertanian di Meranti, Plt Bupati Asmar Temui Wamen Pertanian Harvick Hasnul Qalbi.   ●   
Deklarasi Pasangan Firdaus-Ayat Meriah.
Incumbent Beberkan Keberhasilan Lima Tahun dan Target Periode Kedua
Senin 17 Oktober 2016, 10:41 WIB
Paslon Walikota dan Wakil walikota DR.H.Firdaus.MT dan H.Ayat Cahyadi.SSip diusung oleh Partai Demokrat, PKS dan Gerindra dan partai pendukung adalah PPP dan PKB.
PEKANBARU. Riaumadani. com - Koalisi partai pengusung calon Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru Firdaus-Ayat menggelar deklarasi di Jalan Gajah Mada Pekanbaru, Ahad (16/10/2016). Adapun partai pengusung pasangan ini adalah Partai Demokrat, PKS dan Gerindra. Sedangkan partai pendukung adalah PPP dan PKB.

Aneka kesenian dan kebudayaan yang menjadi perlambang heterogenitas warga Kota ditampilkan sebagai bentuk dinamika dan keberagaman dukungan kepada pasangan calon incumbent ini.

Semenjak pagi, sekitar pukul 07.00 wib, ribuan massa pendukung Firdaus Ayat sudah ramai memenuhi area CFD. Pasangan Firdaus-Ayat sendiri terlihat kompak hadir menggunakan baju teluk belanga berwarna biru cerah. Kedatangan keduanya juga disambut meriah barisan pendukung Firdaus Ayat yang hadir.

Mereka pun tak henti meneriakkan yel-yel dan dukungan kepada pasangan ini untuk kembali maju memimpin Pekanbaru.

Ketua Pelaksana Deklarasi Syahrul SAg mengungkapkan, selain kesenian, panitia juga sudah menyiapkan stand makanan dan sarapan pagi yang merupakan masakan rakyat. Seperti ketupat gulai paku, lontong sayur, lontong medan, bakso, sate, dan aneka hidangan lainnya.

"Semua makanan untuk sarapan itu kami sediakan gratis bagi masyarakat Pekanbaru," ujarnya.

Dalam deklarasinya, Firdaus - Ayat menjelaskan seluruh keberhasilan yang telah mereka lakukan selama lima tahun memimpin kota Pekanbaru. Namun masih ada beberapa program yang belum terselesaikan maka dari itu mereka berharap dukungan seluruh masyarakat kota Pekanbaru untuk memilik mereka lagi dalam Pilkada pada tahun depan.

Beberapa keberhasilan yang disebut Firdaus dan Ayat adalah di bidang kesehatan. Menurutnya, selama hampir lima tahun kepemimpinannya, mereka sudah membangun rumah sakit umum daerah (RSUD) Pekanbaru. Ini adalah RSUD pertama milik Pemko Pekanbaru. Selain itu, mereka juga membangun beberapa puskesmas bonafid. Bahkan yang baru diresmikan, Puskesmas Wisata, di Jalan Teuku Umar adalah puskesmas terhebat di Provinsi Riau. Karena konsep pusat kesehatan itu didesain sangat familiar, ringan, dan menarik.

Di bidang pendidikan, Firdaus mengatakan bahwa selama lima tahun kepemimpinannya, dia sudah membangun puluhan sekolah baru, 187 ruang kelas baru, perpustakaan, dan beberapa sekolah khusus. Seperti SMPN Madani, SMKN Teknologi, dan lainnya.

Hal yang paling dibanggakan oleh Firdaus-Ayat dalam pencapaiannya adalah pencapaian anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD). Kalau dua periode sebelumnya, plus satu tahun masa transisi, total jumlah APBD Kota Pekanbaru hanya Rp10,5 triliun. Namun lima tahun Firdaus-Ayat memimpin, mereka mampu mendongkrak APBD hingga Rp13,8 triliun. Ini artinya, kemampuan Firdaus-Ayat dalam memenej sumber dan administrasi keuangan sangat baik.




Editor : Tis. inforiau
Kategori : Politik
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top