Minggu, 19 Mei 2024

Breaking News

  • Polsek Rangsang Barat Sosialisasi Bahaya Narkoba Kepada Masyarakat Telaga Baru   ●   
  • Peringatan HUT ke-44 Perpusnas RI, Siak Terima Bantuan Satu Unit Mobil Perpustakaan Keliling   ●   
  • *TERKAIT KONFLIK LAHAN PT. RPI Vs WARGA, FORKOPIMCAM KELAYANG RDP, DETEKSI DINI*   ●   
  • Maju Pilkada Meranti 2024, MK Ingin Tingkatkan Pembangunan di Bidang Ekonomi dan Infrastruktur   ●   
  • KOMPOL. SUTARJA. SH KAPOLSEK KHS, JADI IRUP HARDIKNAS MEMASUKI AKHIR JABATAN   ●   
Rekapitulasi Rampung, Golkar Raih Suara Terbanyak, Ini 13 Caleg DPR RI Dapil Riau 1 dan 2
Sabtu 09 Maret 2024, 22:00 WIB

Rekapitulasi Rampung, Golkar Raih Suara Terbanyak, Ini 13 Caleg DPR RI Dapil Riau 1 dan 2

RIAUMADANI. COM, PEKANBARU - Rekapitulasi penghitungan suara tingkat Provinsi Riau untuk DPR RI daerah pemilihan (Dapil) Riau 1 dan 2 rampung di hari ketiga rapat pleno terbuka, Sabtu (09/03/2024).

Hasilnya, 13 caleg terpilih baik untuk 7 kursi di Dapil Riau 1 dan 6 kursi untuk Dapil Riau 2 sudah terlihat, meskipun belum ditetapkan oleh KPU.

Untuk DPR RI Riau 1, partai dengan raihan suara terbanyak dan berhasil meraih kursi adalah Golkar, PDI Perjuangan, PKS, PKB, Demokrat dan Gerindra

PAN berada diurutan ke 7 partai dengan raihan suara terbanyak. Namun karena penghitungan menggunakan metode siant lague, Golkar yang meraih suara signifikan meraih dua kursi dan merebut kursi ke 7 sehingga menggagalkan PAN meraih kursi.

Sementara di Riau 2, partai yang meraih suara terbanyak dari 6 kursi adalah Golkar, disusul PKB, PDI Perjuangan, PKS, Gerindra dan PAN.

Sedangkan Nasdem dan Demokrat berada di urutan ke 7 dan 8, sehingga tidak mendapatkan kursi.

Berikut daftar Caleg terpilih berdasarkan rekapitulasi tingkat provinsi Riau untuk DPR RI Dapil Riau 1 dan 2 (menggunakan metode Saint Lague) :
ADVERTISEMENT

 

RIAU I

1. Golkar suara total 462.940
Syamsuar : 101.876

2. PDI Perjuangan suara total 279.857
Dewi Juliani : 99.345

3. PKS suara total 241.624
Hendry Munief : 50.085

4. PKB suara total 180.374
Iyeth Bustami : 80.750

5. Demokrat : 172.844
Achmad : 80.186

6. Gerindra : 162.162
M Rahul : 87.102

7. Golkar
Karmila Sari : 89.835


Riau II

1. Golkar suara total : 308.037
Yulisman : 72.183

2. PKB suara total : 171.595
Abdul Wahid : 104.229

3. PDI Perjuangan : 151.320
Siti Aisyah : 37.331

4. PKS suara total : 142.399
Syahrul Aidi : 104.142

5. Gerindra suara total : 139.045
Muhammad Rohid : 55.219

6. PAN suara total : 134.976
Sahidin : 43.168

(**)




Editor : Tis
Kategori : Riau
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top