Minggu, 19 Mei 2024

Breaking News

  • Polsek Rangsang Barat Sosialisasi Bahaya Narkoba Kepada Masyarakat Telaga Baru   ●   
  • Peringatan HUT ke-44 Perpusnas RI, Siak Terima Bantuan Satu Unit Mobil Perpustakaan Keliling   ●   
  • *TERKAIT KONFLIK LAHAN PT. RPI Vs WARGA, FORKOPIMCAM KELAYANG RDP, DETEKSI DINI*   ●   
  • Maju Pilkada Meranti 2024, MK Ingin Tingkatkan Pembangunan di Bidang Ekonomi dan Infrastruktur   ●   
  • KOMPOL. SUTARJA. SH KAPOLSEK KHS, JADI IRUP HARDIKNAS MEMASUKI AKHIR JABATAN   ●   
Bupati Alfedri Apresiasi Ratusan Santri di Siak, Ikut Pragaan Manasik Haji
Kamis 22 Februari 2024, 16:36 WIB

Bupati Alfedri Apresiasi Ratusan Santri di Siak, Ikut Pragaan Manasik Haji

 

RIAUMADANI. COM. SIAK -
Bupati Siak Alfedri apresiasi dan menyambut positif kegiatan
peragaan manasik haji santri Raudhatul Athfal (RA) Se-kabupaten Siak berlangsung di Halaman dan Masjid islamic Center Sultan Syarif Kasim, kota Siak.

Kegiatan ini merupakan pertama kalinya, diadakan secara serentak di kabupaten Siak. Tujuan nya mengenalkan dan memberikan pemahaman serta keterampilan ibadah haji bagi peserta didik,guru dan wali murid melalui kegiatan manasik haji sejak usia dini.

”Kami mengapresiasi Ketua Ikatan Guru Radhatul Athfal (IGRA) dan (IGRS) se- kabupaten Siak untuk perdana praktek manasik haji, bagi anak-anak se-kabupaten Siak. Semoga dengan ada nya praktek ini, anak kita mengetahui syarat dan rukun haji sehingga bisa melaksanakan ibadah haji ke tanah suci mekah," ujar Bupati Alfedri di Siak, Kamis (22/2/2024).

Bupati Alfedri mengatakan menciptakan generasi emas di masa sekarang, dimana di dalam pengembangan anak usia dini tidak hanya pendidik namun yang utamakan memperhatikan gizi, dan kesehatannya.

"Membentuk generasi emas di masa mendatang, anak-anak tidak cukup hanya pendidikan formal, namun asupan gizi dan kesehatan anak juga penting di perhatikan," sebutnya.

Alfedri berharap kepada pendidik dan orang tua santri untuk membina dan meniatkan sejak dini, para santri dan orang tua untuk melaksanakan ibadah haji.

"Kami berharap kegiatan ini dapat terus berjalan dan berlanjut untuk masa yang akan datang," pintarnya.

Kegiatan ini di hadiri perwakilan kantor Kementrian Agama Kabupaten Siak, Bunda PAUD Siak Hajah Rasidah Alfedri, Camat Siak, majelis guru juga orang tua/ wali santri serta para santri yang berjumlah 776 dan undangan lainnya.
(Infotorial)




Editor : Tis
Kategori : Siak
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top