Senin, 3 November 2025

Breaking News

  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
  • Lurah Sungai Apit. M. Lias, Tinjau Pembuatan Sumur Bor di Persawahan Sabak Jaya. Kontraktor Tidak Lapor   ●   
Dampak Karhutla
Kabut Asap Melanda Riau, Diskes Provinsi Riau Catat Ada 31 Ribu Orang Terjangkit ISPA
Senin 09 Oktober 2023, 08:40 WIB

Kabut Asap Melanda Riau, Diskes Provinsi Riau Catat Ada 31 Ribu Orang Terjangkit ISPA

RIAUMADANI. COM, PEKANBARU - Kabut asap selimuti sejumlah wilayah di Provinsi Riau. Saat ini, Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau mencatat ada 31.093 kasus Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) hingga Agustus 2023. Penderita balita merupa tergolong tinggi, hingga 9 ribu kasus.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Eiau Zainal melalui Kepala seksi (Kasi) Pencegahan Pengendalian Penyakit (P2P) dr Melly Agrina Melia. Ia menyebut jumlah yang terbagi dalam kategori umur yakni usia 0-5 tahun sebanyak 9.744 kasus, anak usia 5-9 tahun 6.712 kasus.

"Kemudian usia 9-60 tahun sebanyak 12.101 kasus dan diatas 60 tahun 2.536 kasus, jadi total kasus ISPA di Riau dari Januari hingga Agustus 2023 sebanyak 31.093 kasus,
dari data yang ada, kasus ISPA sudah mulai mengalami kenaikan, tapi belum terlalu signifikan atau tinggi, dengan kenaikan kasus terjadi di bulan Agustus," jelasnya.

Melly menambahkan dari pantauan dibeberapa daerah, yang kasus ISPA nya tinggi yakni Kota Pekanbaru, Dumai, Kabupaten Siak dan Indragiri Hilir. Kata dia, dari pantauan di daerah yang tinggi kasus ISPA yakni Pekanbaru, Siak, Indragiri Hilir dan Dumai.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyebut bahwa disaat ini pihaknya menyediakan masker untuk anak-anak dan dewasa. Masker tersebut tentunya dikirimkan ke kabupaten/kota di Riau jika membutuhkan. (**)




Editor : Tis
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top