PEKANBARU. Riaumadani.com - Pemerintah Kota Pekanbaru menggratiskan ongkos Bus Trans Metro Pekanbaru bersempena Hari Jadi Pekanbaru ke-231, " />
Kamis, 29 Januari 2026

Breaking News

  • Resmikan Kampung Nelayan, Wabup Bagus Berharap Nelayan Tangkap Peluang Jadi Pelaku Ekspo   ●   
  • Pemkab Bengkalis Dorong Kolaborasi Pemerintah, Baznas dan Dunia Usaha dalam Pengelolaan Zakat   ●   
  • Kabupaten Rokan Hulu Raih Penghargaan UHC 2026 Kategori Madya, Bupati Anton: "Ini Investasi Keselamatan Rakyat"   ●   
  • Wabup Syamsurizal Tegaskan, Pejabat Siak Kerja Harus Maksimal dan Kejar PAD demi Kesejahteraan Rakya   ●   
  • LAMR Kecamatan Sungai Apit, Lakukan Seminar Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar Pengantin. .2026    ●   
Hari Jadi Pekanbaru ke-231
Sempena Hari Jadi Pekanbaru ke-231 Pemko Gratiskan Ongkos Bus TMP
Selasa 23 Juni 2015, 04:59 WIB
Bus Trans Metro Pekanbaru
PEKANBARU. Riaumadani.com - Pemerintah Kota Pekanbaru menggratiskan ongkos Bus Trans Metro Pekanbaru bersempena Hari Jadi Pekanbaru ke-231, Selasa [23/6/2015].

Masyarakat yang menggunakan jasa bus sarana angkutan umum massal ini tidak perlu membayar ongkos bus alias gratis.

Direktur Utama PD Pembangunan Kota Pekanbaru, Heri Susanto, mengungkapkan, ongkos bus TMP digratiskan untuk masyarakat setiap Hari Ulang Tahun Kota Pekanbaru. "Jadi, besok [hari ini, red] masyarakat dapat memanfaatkan bus TMP secara gratis sempena hari jadi Pekanbaru ke-231," ungkap Heri kepada wartawan, Senin [22/6/2015].

Disebutkannya, masyakat dapat memanfaatkan jasa Bus TMP secara gratis untuk semua trayek bus TMP."Ongkos gratis seharian untuk semua trayek Bus TMP Kota Pekanbaru," ujar Heri.

Sebagaimana diketahui, tarif angkutan Bus TMP Kota Pekanbaru biasanya memiliki tarif angkutan Rp4.000 untuk masyarakat umum, sementara tarif untuk pelajar dan mahasiswa sebesar Rp3.000. Pemko Pekanbaru mengoperasikan Bus TMP merupakan sarana angkutan massal untuk masyakat dalam Kota Bertuah untuk mengatasi kemacetan di kota Pekanbaru. "Saat ini sudah dioperasikan 75 unit Bus TMP dengan 9 koridor,"pungkas Heri**



Editor : TIM.HR
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada Riaumadani.com, silakan kontak ke email: redaksi Riaumadani.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top