Selasa, 4 November 2025

Breaking News

  • Pemprov Riau Tegaskan Gubernur Abdul Wahid Tak Terjaring OTT KPK   ●   
  • Pemkab Siak Lunasi Hampir Rp200 Miliar Utang Daerah, Sisa Kewajiban Dicicil Hingga 2026   ●   
  • PT. Tunggal Perkasa Plantations Giat Sosial, Fogging Permukiman Warga Cegah DBD   ●   
  • Pemkab Bengkalis Lakukan Evaluasi Kinerja Uji Kompetensi JPTP   ●   
  • Dugaan KPK OTT Sejumlah Pejabat PUPR Riau, Pegawai: Tak ada OTT Hanya Pemeriksaan   ●   
Safari Ramadhan PW IWO Riau di PD IWO Kabupaten Siak, Santuni Puluhan Anak Yatim
Jumat 15 April 2022, 06:08 WIB

SIAK - Kunjungan Safari Ramadhan PW IWO Riau dalam rangka untuk lebih meningkatkan silaturahmi dengan PD Kabupaten kota berlangsung di kantor PD IWO Kabupaten Siak depan kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Komplek Perkantoran Sungai Betung, Kamis (14/04/2022) bertepatan pada 12 Ramadhan 1443H

Dalam Bakti Sosial kali ini PD IWO Siak dan PW IWO Riau menyalurkan Santunan dari para Donatur untuk puluhan anak yatim piatu dan sekaligus buka puasa bersama di bulan suci Ramadhan.

Adapun rentetan acara tersebut adalah dibuka oleh sekretaris PD IWO Siak, Donni Dofiandi, S.Pd dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua PW IWO Riau Kavillah Sumarito

Ketua PW IWO Provinsi Riau Kavilla Sumarito dalam sambutannya mengatakan , ” mengajak kepada kawan kawan wartawan khusus untuk pengurus IWO untuk terus berbuat baik dalam bulan suci Romadhan ini, mudah-mudahan amal Ibadah kebaikan yang kita lakukan dapat di terima Allah SWT, “. Aamiin .. “ujarnya

Dan selanjutnya sebelum pembagian santunan kepada anak yatim-piatu diadakan do'a bersama dipimpin oleh Sekretaris PW IWO Riau, Tamrin Ismail.

Masih ditempat yang sama Ketua PD IWO Kabupaten Siak Fitriadi mengatakan," bahwa hari ini kita mengadakan doa Syukuran dalam rangka menempati Kantor baru dan kegiatan silahturahmi IWO Kabupaten Siak dengan PW IWO Propinsi Riau."jelasnya

Tambah Fitriadi lagi ” ini adalah kegiatan yang kedua kali kita lakukan ditahun ini, bulan kemarin kita mengadakan bhakti sosial dengan membagikan sembako kepada kaum dhuafa dan hari ini kita memberikan santunan kepada anak yatim, dan insyaallah agenda kita bulan depan kembali kita akan membagikan sembako,” ungkapnya

Lebih lanjut Fitriadi mengatakan “ semoga kegiatan di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini menjadi Amal Ibadah bagi kita bersama, “pungkasnya

Hadir dalam buka bersama tersebut selain pengurus PW IWO Provinsi Riau dan PD IWO Kabupaten Siak dan juga beberapa Tokoh masyarakat yang ada disekitar kantor PD IWO Siak (**)




Editor : Tis
Kategori : Politik
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top