Sabtu, 18 Mei 2024

Breaking News

  • Peringatan HUT ke-44 Perpusnas RI, Siak Terima Bantuan Satu Unit Mobil Perpustakaan Keliling   ●   
  • *TERKAIT KONFLIK LAHAN PT. RPI Vs WARGA, FORKOPIMCAM KELAYANG RDP, DETEKSI DINI*   ●   
  • Maju Pilkada Meranti 2024, MK Ingin Tingkatkan Pembangunan di Bidang Ekonomi dan Infrastruktur   ●   
  • KOMPOL. SUTARJA. SH KAPOLSEK KHS, JADI IRUP HARDIKNAS MEMASUKI AKHIR JABATAN   ●   
  • KOMPOL. SUTARJA. SH KAPOLSEK KHS, AGAR WARGA PENERIMA BLT GUNAKAN DANA SESUAI KEBUTUHAN PRIMER   ●   
Anggota DPRD Fraksi Hanura Dedi Yuhara Bekerjasama Dengan PLN Lakukan Pemasangan Listrik Gratis
Selasa 15 Maret 2022, 22:58 WIB
Anggota DPRD Meranti Dedi Yuhara Lubis bersama PLN Persero Selatpanjang

SELATPANJANG - ULP PLN Persero Selatpanjang memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu dalam penyambungan listrik tanpa biaya melalui program Light Up The Dream, yang merupakan program donasi karyawan PLN (Persero) selatpanjang.

Terselenggaranya program Light Up The Dream atau bantuan sosial dari pihak PLN Selatpanjang tersebut, supaya dapat meringankan beban bagi masyarakat, terutama yang kurang mampu dalam mendapatkan listrik.

Hal itu disampaikan manajer PLN Persero Selatpanjang Rachard Tambunan mengatakan, pemasangan meteran listrik gratis terhadap masyarakat kurang mampu tersebut, merupakan program insentif atau sumbangsihnya dari melalui program Light Up The Dream.

"Bantuan kami lakukan merupakan inisiatif atau sumbangsih dari teman-teman kita dan saling berbagi, sehingga teman-teman kita dari pihak PLN menyisihkan sedikit rezeki dan dikumpulkan, sehingga dengan ini dapat kami membantu saudara kita yang belum merasakan atau menikmati listrik,"sebutnya Rachard Selasa (15/03/2021).

Selain itu pihak PLN juga telah berkerjasama dengan anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, fraksi Hanura Dedi Yuhara Lubis, dan hal itu secara langsung diberikan bantuan terhadap warga yang kurang mampu dengan memasukkan meteran gratis didesa Banglas kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti.

Adapun bantuan dan perhatian yang dilakukan oleh anggota Praksi Hanura tersebut, melihat dengan kondisi warga sangat memprihatinkan terhadap perekonomian nya, sehingga dirinya berkerjasama kepada pihak ULP PLN Persero Selatpanjang, untuk melakukan penerangan rumah warga tersebut.

Sementara itu Dedi Yuhara Lubis anggota DPRD Kab. Meranti, mengucapkan terimakasih atas kerjasama dari pihak PLN Persero Selatpanjang yang telah memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat khususnya di Kabupaten Kepulauan Meranti..

"hal itu sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu masyarakat dalam mewujudkan mimpi menghadirkan listrik untuk masyarakat tidak mampu, dia pun mengapresiasi program Light Up The Dream,"ungkapnya.

"Saya berharap kepada pihak PLN, khususnya ULP Kab Kepulauan Meranti,teruslah melakukan upaya-upaya terbaik dalam melayani pelanggan dan perhatian terhadap masyarakat yang kurang mampu untuk mendapatkan listrik gratis,tentunya dalam hal ini diprioritaskan bagi masyarakat yang memang benar-benar layak untuk dibantu,"sebutnya Dedi lagi.

Dilanjutkan dia,"Atas nama pribadi wakil rakyat,kami sangat berterima kasih kepada pihak PLN ULP Meranti dibawah pimpinan bapak Richard Tambunan,yang telah memberikan bantuan dan sumbangsihnya.
Untuk kedepan harapan kita juga hal ini bisa sampai dan menyentuh kepada masyarakat yang berada di 9 kecamatan dikabupaten termuda se-provinsi Riau ini,"pungkasnya (Ijl)




Editor : Tis
Kategori : Politik
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top