Jumat, 26 April 2024

Breaking News

  • Berhadiah Rp55 Juta, KPU Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pilgubri 2024   ●   
  • Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak di Gedung LKA Ujung Batu   ●   
  • Kejari Pasir Pengaraian dan Diskominfo Rohul Gelar Pelatihan Jurnalistik Bagi Staff Kejari   ●   
  • Pesan Bupati Kasmarni Kepala Sekolah Harus Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan   ●   
  • Seorang Pria Ngaku Anggota Kodim Pekanbaru Kawal Kayu Diduga Ilegal Loging   ●   
Platinum Indonesia Attractiveness Award (IAA) 2019
Pekanbaru Raih Platinum Indonesia Attractiveness Award 2019
Senin 08 Juli 2019, 05:28 WIB
Kepala Bagian Humas Setdako Pekanbaru, Mas Irba H Sulaiman
PEKANBARU. RIAUMADANI. COM - Kota Pekanbaru menjadi pemenang Platinum Indonesia Attractiveness Award (IAA) 2019. Hal itu sesuai surat pemberitahuan pemenang dengan nomor 267/SRT/IKL-TA/TIMH/VII/2019 yang diterima Pemerintah Kota Pekanbaru.

Pada surat itu dijelaskan, sebelum penetapan pemenang, para nominator melewati tahap penyaringan dan pengolahan data, melakukan survei serta verifikasi data hingga tahap terakhir yang dilakukan pada tanggal 24 sampai 28 Juni 2019 lalu.

Ada 56 nominator Kabupaten, Kota dan Provinsi yang masuk nominasi. Melalui penjurian, maka diputuskan untuk memberikan penghargaan Indonesia Attractiveness Award 2019 kepada Kota Pekanbaru Sebagai Pemenang Platinum Kota Besar Kategori Pelayanan Publik Indonesia Attractiveness Award 2019.


Ket. Poto Surat Keterangan Pemberitahuan Pemenang

Wali Kota Pekanbaru, Dr. H. Firdaus, ST, MT melalui Kepala Bagian Humas Setdako Pekanbaru, Mas Irba H Sulaiman dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Dijelaskan Irba,   dia, IAA 2019 merupakan suatu kegiatan yang dibuat oleh Tempo Group.

"Mereka turun ke lapangan, mereka memeriksa semua, dan mereka mengambil dari semua pemberitaan yang ada.Bahkan,  mereka juga menguji kita,"ungkap Irba, Jumat (5/7/2019).

"Jadi dari hasil penilaian mereka, kemudian mereka memutuskan, dan kita diberitahu kita mendapatkan predikat Platinum untuk kota besar," sambungnya.

Predikat ini, kata Irba, merupakan predikat tertinggi. Penghargaan itu berjenjang. Ditanya kapan menerima penghargaan, Irba menyebutkan saat ini baru penetapan pemenang.

"Ini masih penetapan pemenang, nanti baru mereka mengatur jadwal untuk penerimaan. Penghargaan ini lebih kepada pelayanan publik dalam rangka meningkatkan investasi," tutur Irba. (Kominfo5/Tis)




Editor : Tis
Kategori : Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi riaumadain.com
Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Copyrights © 2022 All Rights Reserved by Riaumadani.com
Scroll to top